Apa itu Yellow Card? dalam Dunia Penerbangan

Apa itu Yellow Card? dalam Dunia Penerbangan

Apa itu Yellow Card? dalam Dunia Penerbangan

Apa itu Yellow Card? dalam Dunia Penerbangan – Kesehatan merupakan hak siapapun termasuk masyarakat Indonesia. Hal tersebut tentu sudah diatur dalam Undang-Undang dan peraturan di Indonesia. Di Indonesia sendiri terdapat beberapa kartu sehat yang memiliki fungsi untuk memberikan jaminan kesehatan kepada masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis.

Termasuk kamu hendak melakukan perjalanan ke luar negeri, sebaiknya siapkan jenis dokumen perjalanan seperti kartu sehat atau menurut istilah Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), kartu sehat ini disebut dengan Yellow Card. Dokumen ini merupakan dokumen resmi yang diterbitkan oleh Dinas Kesehatan. Pengurusan Yellow Card ini didasarkan pada Undang-Undang Kesehatan Internasional yang diberlakukan oleh WHO.

Sejumlah negara pun telah menerapkan kebijakan khusus guna mencegah penyebaran virus corona yang masih merebak belakangan ini. Nah, kebijakan tersebut pun berdampak langsung pada rencana perjalanan karena diperketatnya di pintu kedatangan.

Salah satu penerapan kebijakannya yaitu surat keterangan sehat saat kedatangan. Bahkan saat ini pun masyarakat di himbau untuk membatasi perjalanan ke luar neegri kecuali untuk kepentingan yang sangat mendesak.

Di tengah keadaan masa pandemi ini, Menteri kesehatan pun mewajibkan penumpang menyiapkan beberapa persyaratan sebelum melakukan perjalanan yang sifatnya wajib seperti kartu sehat atau yellow card ini. Penumpang harus menyiapkan surat keterangan bebas covid-19 atau negatif virus corona.

Surat bebas covid-19 ini dibuktikan dengan hasil rapid test dilanjutkan dengan tes polymerase chain reaction (PCR) atau RT-PCR. Untuk surat keterangan ini akan berlaku selama dua pekan terhitung sejak diterbitkan.

Baca: Keuntungan Memiliki E-Paspor di Indonesia

Apabila Dinas Kesehatan setempat belum menentukan fasilitas pelayanan kesehatan yang dapat menerbitkan surat keterangan bebas covid-19, maka penumpang pun dapat melakukan tes di rumah sakit rujukan tertentu atau laboratorium pemeriksa covid-19 yang telah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan.

Selain itu, penumpang dan awak kabin perjalanan juga bisa mendapatkan kartu kewaspadaan kesehatan dengan mengunduhnya di playstore atau app store dan kemudian mencetaknya.

Nah, sebelum keberangkatan, penumpang wajib mengisi e-HAC atau kartu kewaspadaan kesehatan yang telah dicetak. Untuk petugas bandara atau pelabuhan akan memastikan kartu tersebut telah terisi dengan benar. Selain itu, tak lupa untuk mengukur suhu tubuh dan memeriksa kelengkapan surat hasil rapid test.

Begitu pun setelah penumpang tiba di tempat tujuan, petugas kembali akan memverifikasi kartu kewaspadaan kesehatan atau sejenisnya seperti yellow card dari penumpang.

Selama perjalanan pun penumpang juga diwajibkan untuk menerapkan protokol kesehatan yang telah diatur oleh pemerintah seperti menjaga jarak, menggunakan masker dan sering mencuci tangan. Syarat lainnya untuk bepergian ke luar negeri yakni dengan menunjukkan identitas diri, seperti paspor dan visa, termasuk yellow card atau kartu sehat ini.

Jadi, dari awal hendak melakukan perjalanan pun harus dipastikan penumpang telah memiliki kartu sehat dan memiliki keterangan bahwa dirinya bebas covid-19 atau hasilnya negatif.

Hal ini tentu saja, untuk menjaga serta mencegah penyebaran rantai virus corona yang saat ini masih belum berakhir. Dokumen perjalanan ini tidak hanya berfungsi untuk sebagai bukti  keberangkatan saja, begitu pun jika kamu telah sampai di negara tujuan, kartu sehat atau yellow card serta surat keterangan kewaspadaan sehat sangat diperlukan.

Dengan melalui kartu sehat ini, kamu akan memperoleh pelayanan kesehatan yang komprehensif pada fasilitas kesehatan, dengan mengikuti mekanisme sistem rujukan berjenjang dan atas indikasi medis.

Baca: Kompensasi Pesawat Delay yang Harus Diterima Calon Penumpang

Jadi, itulah informasi mengenai apa itu yellow card, salah satu dokumen perjalanan yang wajib dibawa jika kamu hendak melakukan perjalanan ke luar kota atau bahkan ke luar negeri. Kita harus menyadari betapa pentingnya jaminan kesehatan di mana pun kita berada. Apalagi di tengah kondisi pandemi seperti saat ini, untuk selalu menjaga kesehatan. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.

No Comments

Post A Comment