Cara Menghadapi Quarter Life Crisis

Cara Menghadapi Quarter Life Crisis

Cara Menghadapi Quarter Life Crisis

Cara Menghadapi Quarter Life Crisis – Jika kamu berusia 20-an dan sering merasakan galau, bingung, susah dan sulit menentukan arah serta pilihan dalam kehidupan, tenang saja, itu merupakan hal yang wajar dan normal dialami oleh semua orang.

Karena hidup di usia 20-an merupakan fase hidup yang memiliki tantangannya sendiri. Tentu saja kamu menginjak usia di mana kamu beralih dari remaja menuju dewasa. Dalam hidup pun pasti kamu memiliki ekspektasi lebih tinggi dan tanggung jawab yang dibebankan padamu terasa lebih berat dari sebelumnya bukan?

Nah, istilah untuk fase ini disebut dengan Quarter Life Crisis yang merupakan suatu krisis diri yang akan mengalami kondisi krisis emosional yang melibatkan perasaan dan merasa sulit keluar dari emosi-emosi tersebut. Orang yang berada di dalam krisis ini akan kehilangan motivasi hidup, merasa kehilangan percaya diri atau pun merasa gagal.

Pernah tidak berpikiran seperti saya harus melakukan apa? pilihan saya tepat nggak ya? saya sebenarnya mau apa sih? kenapa dia lebih sukses dari saya? saya hidup buat apa? dan lain sebagainya. Itulah beberapa pertanyaan yang akan kerap kamu lontarkan dan terjebak dalam ketakutan diri sendiri.

Hal tersebut tentu tidak bisa dibiarkan begitu saja. Ada beberapa cara supaya kamu bisa menghadapi fase Quarter Life Crisis dan tetap bisa fokus pada tujuan kamu, diantaranya:

 

  1. Bersabarlah dengan Proses Diri Kamu

Persoalan rezeki dan kesuksesan sebenarnya sudah diatur dan memiliki jatahnya masing-masing. Semuanya tergantung usahamu dan konsistensi dalam mencapainya. Ya, memang kita ini bukanlah manusia yang sempurna, tapi sedang mencoba untuk menjadi lebih baik dari versi terbaik dari dirimu dan mencoba berbagai opsi untuk hasil yang terbaik.

Perlu sabar dalam menjalaninya, jika memang belum waktunya berhasil. Bersabar bukan berarti pasrah, tapi membiarkan kamu untuk melakukan yang terbaik sebisa mungkin.

  1. Lakukanlah Hal yang Membuatmu Nyaman

Kamu disarankan untuk melakukan hal-hal yang membuat kamu nyaman. Pasti dalam fase Quarter Life Crisis ini akan sering menguras emosi. Langkah yang bisa kamu lakukan adalah bisa berolahraga dan mendengarkan music untuk meningkatkan mood-mu. Hal yang penting kamu butuhkan adalah keyakinan dan ketenangan dalam diri bahwa semua akan baik-baik saja.

  1. Jauhkan Diri dari Orang yang Memberikan Dampak Negatif

Kamu butuh dikelilingi oleh orang-orang yang bisa menebarkan pikiran dan sikap positif. Maka dari itu, kamu harus pandai dalam memilih pergaulan. Jangan sampai kamu terjerumus dalam lingkungan yang “toxic”sehingga akan memperkeruh suasana hati kamu. Pertemanan pun perlu saling membangun hal-hal positif yang membuatmu tenang, bukan yang merugikan bahkan menjerumuskanmu ke dalam hal-hal yang negatif.

Baca: 7 Tips Berhenti Overthinking yang Bisa Kamu Lakukan

  1. Jangan Membandingkan Diri Kamu dengan Orang Lain

Sebagai peningkatan motivasi kamu boleh melihat kesuksesan orang lain untuk memacu semangatmu. Akan tetapi tidak untuk menjadikanmu terpuruk karena kamu merasa kurang sukses dibandingkan orang lain. Setiap orang memiliki jalan cerita dan kesuksesan yang berbeda-beda. Kamu hanya perlu fokus dengan tujuan dan progress yang sedang dijalani, dan jangan lupa untuk terus nikmati prosesnya.

  1. Bersyukur dengan Pencapaianmu

Kita wajib bersyukur untuk segala hal yang kita capai pada hari ini. Dalam bersyukur kita tidak perlu menunggu hasil yang besar, karena ada banyak kok hal kecil yang membuat kamu hebat dibandingkan orang lain. Kamu patut bersyukur akan hal ini sehingga kamu akan mendapatkan ketenangan dalam hati.

  1. Berdo’a dan Berserah Diri

Kita tidak akan mampu melakukan apapun tanpa ada bantuan campur tangan dari Tuhan. Maka kita wajib untuk berusaha dan berserah diri. Rencana Tuhan pastinya akan selalu indah dan tepat untuk kamu, kamu hanya perlu meyakini saja bahwa Tuhan telah menyiapkan apa-apa yang menjadi keinginanmu asal kamu mau berusaha, berdo’a dan berserah diri.

 

Baca: 5 Cara Memilih Karir yang Tepat untuk Lulusan SMA /k

Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan dalam menghadapi fase Quarter Life Crisis. Tetap semangat dan yakin bahwa kamu mampu melewati masa ini dengan sebaik mungkin. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.

No Comments

Post A Comment