
02 May Tips Wawancara Kerja Untuk Pramugara/i
Tips Wawancara Kerja Untuk Pramugara/i – Sebelum kamu berkeinginan dan hendak mendaftarkan diri untuk menjadi seorang calon pramugara/i akan lebih baik jika kamu mengetahui beberapa persyaratan umum dan tahapan test pramugara/i yang akan dijalani, diantaranya adalah performance, kesehatan, psikotest dan interview/wawancara.
Akan tetapi pada artikel ini akan dibahas mengenai tips wawancara kerja untuk pramugara/i. Sebelum memasuki tips, kamu harus tahu terlebih dahulu apa itu wawancara. Wawancara merupakan percakapan antara dua orang atau lebih dan berlangsung antara narasumber dan pewawancara.
Adapun tujuan dilakukan wawancara adalah untuk mendapatkan informasi, di mana pewawancara memberikan pertanyaan-pertanyaan untuk dijawab oleh orang yang diwawancarai. Wawancara kerja biasa dilakukan oleh pihak perusahaan terhadap calon karyawannya dalam usaha untuk mengumpulkan informasi mengenai kemampuan ataupun kepribadian calon karyawan.
Nah, berikut tips wawancara kerja untuk pramugara/i. Ikuti beberapa tips wawancara di bawah ini ya:
- Siapkan Penampilan yang Cermat
Sebaiknya tampil dengan apa adanya, kenakan pakaian yang simple dan serasi seperti kemeja putih dengan rok hitam sebatas lutut, tak lupa pakai sepatu pantopel dan berdandanlah sewajarnya, tidak berdandan berlebihan. Justru dengan berdandan berlebihan itu sangat dihindari pada saat hendak menghadiri wawancara kerja. Sadarilah bahwa dengan berdandan berlebihan atau menor adalah sebuah kesalahan. Hindari berpenampilan menarik yang berlebihan.
- Persiapkan Waktu Interview
Diusahakan berangkat menuju lokasi interview lebih awal dari waktu yang telah ditentukan, supaya kamu tiba tepat waktu. Hal tersebut sangat diperlukan untuk mempersipakan diri agar bisa merasa lebih nyaman dan tenang sebelum waktu interview. Kalau datang dalam waktu pas-pasan atau bahkan terlambat, kemungkinan besar akan membuat dirimu jadi terburu-buru atau tidak tenang, hal ini bisa mempengaruhi kefokusanmu dalam menghadapi wawancara.
- Tenang dan Tidak Gugup
Diusahakan untuk tetap tenang dan tidak gugup selama proses interview berlangsung. Cobalah untuk percaya diri saat diwawancarai agar kamu bisa berkomunikasi dengan baik dan lancar. Perlu kamu ketahui juga bahwa cara berkomunikasimu bisa menjadi pertimbangan utama untuk meluluskan ke tahap seleksi berikutnya.
- Perhatikan Sikap
Salah satu hal yang menjadi ukuran penilaian dari wawancara adalah sikap. Jadi, pewawancara akan memperhatikan sikap dan membaca sifat dari calon pekerja. Pada saat kamu berjabatan tangan dengan pewawancara lakukanlah dengan tegas tapi tidak terlalu kuat. Selain itu, perhatikan sikap duduk dengan tegak dan luwes, serta tangan atau tubuh jangan banyak bergerak yang tidak perlu.
- Ketahui Informasi Pekerjaan
Hendaknya kamu pelajari terlebih dahulu tentang pekerjaan yang ditawarkan. Pelajari pula profil perusahaan. Coba pikirkan alasan apa yang mendorong kamu untuk melamar di perusahaan tersebut. Jawablah dengan tegas tanpa ada keraguan saat menjawab pertanyaan demi pertanyaan yang dilontarkan dari pewawancara.
- Perhatikan Kontak Mata
Pandanglah pewawancara dengan tatapan yang wajar. Hindari memandang dengan tatapan tajam karena ingin tampak percaya diri atau terlalu banyak berkedip yang menunjukkan kegugupan. Buat posisi serileks mungkin. Tetap santai dan tidak kaku tapi harus tetap fokus.
- Perhatikan Kesopanan
Sikap sopan dan santun serta rendah hati perlu kamu terapkan saat wawancara. Jawabanmu saat wawancara jangan terlalu melebih-lebihkan atau mengurang-ngurangkan kelebihanmu saat menceritakan prestasi atau pencapaian yang pernah kamu raih. Sampaikan semuanya dengan rendah hati.
Kamu tidak perlu khawatir jika pewawancara tidak mengetahui tentang kelebihanmu, karena semua sudah tertera pada CV (Curiculum Vitae) milikmu. Kamu hanya perlu tampil tenang dan yakin untuk memperkuat apa yang ditulis dalam CV-mu.
Baca: Area-Area di Bandara Beserta Fungsinya
Nah, itulah beberapa tips yang bisa kamu perhatikan dalam wawancara untuk pramugara/i. Memang tidak mudah untuk melewati tahap ini. Maka dari itu sangat disarankan sebelum terjun ke dunia kerja penerbangan untuk mengikuti pendidikan sekolah pramugara/i, agar kamu lebih mengenal tentang dunia penerbangan. Di Diklat NASA bisa menjadi pilihan sekolah pramugara/i terbaik untukmu.
No Comments